Logo Hubungi Kami

Pengumuman Masa Sanggah terhadap Rekomendasi HTA

Tayang pada tanggal 06 February 2025
Logo

Komite HTA telah Menyusun rekomendasi kebijakan interim terhadap 4 topik kajian sebagai  berikut:

  1. Bevacizumab Biosimilar untuk Kanker Kolorektal di Indonesia
  2. Direct Oral Anticoagulants (DOACs)  untuk Menurunkan Risiko Stroke dan Emboli Sistemik pada Pasien dengan Non Valvular Atrial Fibrillation (NVAF).
  3. Abirateron Asetat pada Pasien metastatic Hormone-Sensitive Prostate Cancer (m-HSPC) di Indonesia.
  4. Prosedur Akupunktur Medis untuk Low Back Pain Kronis Non-Spesifik

Sebagai bagian dari proses penyampaian rekomendasi Hasil Health Technology Assessment kebijakan, maka telah dibuka Periode Masa Sanggah terhadap 4 topik tersebut. 

  • Periode masa sanggah berlangsung sejak  31 Januari sampai 1 Maret 2025.
  • Sanggahan disampaikan melalui surat resmi dan melampirkan bukti pendukung
  • Surat sanggah dan bukti ditujukan kepada Kepala Pusat Kebijakan Sistem Sumber Daya Kesehatan cq. Ketua Komite Penilaian Teknologi Kesehatan melalui email kptk.online@gmail.com
  • Nota rekomendasi hasil kajian dapat diakses melalui tautan : http://link.kemkes.go.id/RekomendasiInterimMasaSanggahHTA
Logo
© Kementerian Kesehatan Republik Indonesia Tahun 2024